10 September 2014

Test Ride TVS Dazz


Melanjutkan sesi test ride yang sudah di bahas di artikel sebelumnya, kali ini saya mendapatkan giliran untuk test ride TVS Dazz adapun motor ini adalah motor matic pertama buatan TVS Motor Company Indonesia. Saya mendapatkan kesempatan terakhir untuk mengetest motor ini di Kawasan Industri Jatake Tangerang.

Posisi Riding
Saat kita duduk di motor ini hal yang terasa adalah posisi riding yang menyenangkan seperti halnya matic pada umumnya. Adapun dek tengahnya tidak terlalu sempit jadi lumayan masih bisa buat naruh barang belanjaan.

Performa
Saat kita menjalankan motor ini awalnya biasa saja, seiring bertambahnya kecepatan, barulah terasa power sesungguhnya, sampai saya bergumam ini motor 110 CC tapi kecil-kecil cabe rawit ha...ha..ha.. Memang semakin kita ingin memacu motor ini dengan kecepatan tinggi, motor ini akan semakin enak dibawa, namun berhubung lokasi Test Ride memiliki lintasan yang kurang begitu panjang, saya tidak bisa mendapatkan berapa top speed sesungguhnya TVS Dazz. Untuk performa motor ini layak untuk diperhitungkan.

Handling
Handling motor ini tidak berat malah cenderung ringan, cocok buat di ibukota dengan nuansa kemacetannya yang tidak kenal waktu.

Sektor Pengereman 
Pada waktu riding saya coba satu persatu bagian pengereman baik rem depan maupun rem belakang dengan kondisi saat motor melaju kencang atau lambat, untuk sektor pengereman TVS Dazz sudah tidak diragukan lagi kepakemannya. 

Kinerja Shockbreaker
Untuk meyakinkan kinerjanya berfungsi dengan baik, saya coba melibas jalanan yang berlubang dengan kecepatan tinggi, walhasil kita sebagai rider tidak merasakan hentakan yang keras saat melewati jalan berlubang. Well luar biasa kinerja suspensinya. Hal ini saya lakukan berulang dan berulang.

Keunikan dari TVS Dazz ini bahwa sistem karburatornya masih menggunakan Karburator Skep bukan Karburator Vakum dan hal ini akan jarang dijumpai di pabrikan lainnya. Dari hasil test ride, TVS Dazz layak diperhitungkan, walaupun TVS Dazz adalah matic pendatang baru namun bila melihat kinerja mesinnya boleh dibilang sangat luar biasa dan bisa bertarung dengan pabrikan lainnya. 

Klik zoom untuk melihat lebih besar


Tidak ada komentar: